Pengaruh Media Penjualan Terhadap Volume Penjualan di Pasar Mitra Tani Pasar Minggu Jakarta
DOI:
https://doi.org/10.47134/jbea.v2i3.629Keywords:
Media Penjualan, Penjualan Online, PMT, Volume PenjualanAbstract
Pasar Mitra Tani merupakan pasar yang dikelola Direktorat Jenderal Hortikultura. Penjualan melalui media digital (online) di masa sekarang ini memberikan pengaruh terhadap kemudahan akses masyarakat dalam transaksi jual beli, di mana penjualan secara digital akan terus mengalami tren ke depannya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh media penjualan Gofood, GrabMart, dan penjualan langsung komoditas pangan (beras, bawang merah, dan cabai merah keriting) secara simultan dan parsial terhadap volume penjualan. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Analisis Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Pada uji simultan diperoleh nilai F hitung 68,461 > F tabel 1,92 dan nilai signifikansi 0,001 < 0,05 artinya media penjualan GoFood, GrabMart dan penjualan langsung secara bersama-sama dan signifikan mempengaruhi volume penjualan di PMT Pasar Minggu Jakarta. (2) Media penjualan GoFood (X1) dengan komoditas beras, bawang merah, cabai merah keriting memiliki nilai koefisien 0,669; 0,981; 0,808 dan nilai sig nya 0,001; 0,004; 0,004. Hal ini menunjukkan variabel independen media penjualan GoFood (X1) berpengaruh signifikan dan positif. (3) Media penjualan GrabMart (X2) dengan komoditas beras, bawang merah, cabai merah keriting memiliki nilai koefisien 0,530; 0,306; 0,015 dan nilai sig nya 0,003; 0,002; 0,002. Hal ini menunjukkan variabel independen media penjualan GrabMart (X2) berpengaruh signifikan dan positif. (4) Media penjualan secara langsung (X3) dengan komoditas beras, bawang merah, cabai merah keriting memiliki nilai koefisien 9,062; 7,988; 5,582 dan nilai sig nya 0,001; 0,001; 0,001. Hal ini menunjukkan variabel independen media penjualan secara langsung (X3) berpengaruh signifikan dan positif.
References
Adelia, L. (2024). Analysis of the Influence of Brand Image on Behavioral Intent: A Study on Social Media Advertising and Sales Promotion Content for Local Skincare Products. Proceedings - 2024 International of Seminar on Application for Technology of Information and Communication: Smart And Emerging Technology for a Better Life, ISemantic 2024, 371–376. https://doi.org/10.1109/iSemantic63362.2024.10762541 DOI: https://doi.org/10.1109/iSemantic63362.2024.10762541
Ahmad, R. (2020). Peta Administrasi Kecamatan Pasar Minggu, Kota Jakarta Selatan.
Artaya, I. P., & Purworusmiardi, T. (2019). Efektifitas marketplace dalam meningkatkan konsentrasi pemasaran dan penjualan produk bagi UMKM di Jawa Timur. Jurnal Ekonomi Dan Bisnis, 1–10.
Assauri, S. (2013). Manajemen Pemasaran. Rajawali Pers.
Badan Pangan Nasional. (2021). Program ketersediaan, akses, dan konsumsi pangan yang berkualitas. Bapanas.
Badan Pusat Statistik Provinsi DKI Jakarta. (2022a). Penduduk, laju pertumbuhan penduduk, distribusi persentase penduduk, kepadatan penduduk, rasio jenis kelamin penduduk menurut provinsi/kabupaten/kota 2019 – 2021. BPS Provinsi DKI Jakarta.
Badan Pusat Statistik Provinsi DKI Jakarta. (2022b). Persentase anggota rumah tangga berusia 5 tahun ke atas menurut karakteristik dan penggunaan teknologi informasi selama tiga bulan terakhir (%), 2018 – 2019. BPS Provinsi DKI Jakarta.
Basuki, A. T., & Prawoto, N. (2016). Analisis Regresi dalam Penelitian Ekonomi dan Bisnis. Raja Grafindo Persada.
Dharmmesta, B. S. (2018). Manajemen Penjualan, Edisi 3. BPFE-Yogyakarta.
Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi DKI Jakarta. (2017). Sektor ketahanan pangan. DPMPTSP Provinsi DKI Jakarta.
Djazari, M., Rahmawati, D., & Nugraha, M. A. (2013). Pengaruh Sikap Menghindari Risiko Sharing dan Knowledge Self-Efficacy Terhadap Informal Knowledge Sharing Pada Mahasiswa FISE UNY. Nominal: Barometer Riset Akuntansi Dan Manajemen, 2(2), 181–209. DOI: https://doi.org/10.21831/nominal.v2i2.1671
Duli, N. (2019). Metodologi Penelitian Kuantitatif: Beberapa Konsep Dasar Untuk Penulisan Skripsi & Analisis Data Dengan SPSS. Deepublish CV Budi Utama.
Franck, R. (2021). Studying the influence of social media use on sales performance: the role of relational mediators. Lecture Notes in Computer Science (Including Subseries Lecture Notes in Artificial Intelligence and Lecture Notes in Bioinformatics), 12775, 86–97. https://doi.org/10.1007/978-3-030-77685-5_7 DOI: https://doi.org/10.1007/978-3-030-77685-5_7
Ghozali, I. (2012). Aplikasi Analisis Multivariete dengan Program IBM SPSS 20, Edisi 6. Badan Penerbit Universitas Diponegoro.
Kooli, K. (2021). The Influence of B to B Firms Use of Multiple Social Media Platforms on Relationship Sales Performance: An Institutional Perspective. Journal of Business-to-Business Marketing, 28(2), 105–123. https://doi.org/10.1080/1051712X.2021.1920697 DOI: https://doi.org/10.1080/1051712X.2021.1920697
Kristiyanto, R. (2011). Waspadai kerawanan pangan. Cempaka Putih.
Lipsey, R. G., Steiner, P. O., & Purvis, D. D. (1995). Pengantar Mikroekonomi, Edisi Kesepuluh. Binarupa Aksara.
Mudjahidin, M. (2024). The Influence of Social Media Sales Intensity and Competency on the Improvement of Business Performance Satisfaction in MSMEs. Procedia Computer Science, 234, 869–875. https://doi.org/10.1016/j.procs.2024.03.074 DOI: https://doi.org/10.1016/j.procs.2024.03.074
Perdana, E. (2016). Olah Data Skripsi Dengan SPSS 22. Lab Kom Manajemen FE UBB.
Ramadhani, F. L. (2021). Hubungan Karakteristik Konsumen dengan Preferensi Atribut Daging Sapi di Toko Tani Indonesia Center (TIIC) Pasar Minggu.
Safitri, I. D. (2020). Peran marketplace dalam meningkatkan ekonomi umat (studi pada Alidien Marketplace Surabaya).
Salvatore, D. (2007). Mikroekonomi, Edisi Keempat. Erlangga.
Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Alfabeta.
Suhardi, C. (2016). Pengantar Ekonomi Mikro. Gava Media.
Swastha, B. (2020). Manajemen Penjualan (Ketiga). BPFE-YOGYAKARTA.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Tasyah Dwi Rahmawati, Abu Bakar, Wagiono Wagiono

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.